Bhabinkamtibmas Desa Malangnengah Ajak Warga Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024

    Bhabinkamtibmas Desa Malangnengah Ajak Warga Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024

    TANGERANG - Bhabinkamtibmas Desa Malangnengah Aipda Moh Ade Suryana bersama Babinsa Malangnengah Serda Hendra menggelar kegiatan sambang di Kp. Pabuaran Ds. Malangnengah Kec. Pagedangan. Dalam kesempatan tersebut Aipda Ade bertemu warga untuk membahas kondisi keamanan wilayah menjelang Pilkada 2024. (6/11)

    Aipda Ade menyampaikan himbauan penting kepada warga agar selalu waspada terhadap pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kerap mengintai area perkampungan. Ia mengingatkan warga untuk meningkatkan pengawasan dan selalu berhati-hati dalam menjaga kendaraannya.

    Selain itu, Aipda Ade juga memberikan arahan terkait situasi politik jelang Pilkada Bupati Tangerang dan Gubernur Banten 2024. Ia mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban dengan menerapkan cooling system, guna mencegah potensi konflik yang mungkin muncul selama masa pemilihan.

    "Peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan sangat diperlukan, terutama dalam menghadapi momen penting seperti Pilkada ini. Mari kita ciptakan suasana damai dan kondusif agar pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, " ungkap Aipda Ade. (Hendi)

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Ungkap Jaringan Narkoba Internasional Indonesia-Malaysia-Thailand...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Bandara Soetta Ajak Masyarakat Hindari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Cooling System Bhabinkamtibmas Kampung Rawa Bersama Ketua RT dan LMK Ciptakan Pilkada Aman

    Ikuti Kami